close
Banner iklan disini

Friday 9 September 2016

Komentar Lorenzo mengenai klasemen dirinya

motogpbrave.blogspot.com - Dengan Marc Marquez memenangkan balapan GP San Marino di Sirkuit Misano tahun lalu. Jorge Lorenzo yang kala itu gagal finis, jelas ingin membalas.

Apalagi Porfuera terus dirundung hasil buruk dalam beberapa balapan belakangan. Usai meraih dua kemenangan beruntun dari GP Prancis dan Italia, berturut-turut setelah itu Lorenzo cuma bisa finis sekali di podium ketiga pada GP Austria.

Selebihnya dia gagal finis di GP Catalunya, menyelesaikan balapan GP Belanda di urutan 10, finis ke-15 di GP Jerman, kemudian finis posisi ke-17 di GP Republik Ceko, dan akhir pekan lalu finis peringkat ke-8 di GP Inggris.

Atas sejumlah hasil buruk yang dialaminya, plus hasil lebih baik yang didapat rivalnya. Lorenzo kini tertahan di peringkat 3 klasemen sementara Kejuaraan Dunia Balap GP Motor 2016 dengan nilai 146, tertinggal 14 poin dari urutan kedua Valentino Rossi dan minus 64 dari Marc Marquez di puncak.

Lantas bagaimana cara pembalap tim Yamaha Movistar itu untuk bangkit sekaligus mengejar ketinggalan dari rivalnya di pacuan juara dunia dalam balapan Seri 13 di Sirkuit Misano akhir pekan ini?

“Ini adalah lintasan yang hebat buat saya secara historis, termasuk pada 2008 (bersama Michelin), ketika saya tidak terlalu percaya diri tapi bisa finis di podium,” beber Lorenzo dalam sesi jumpa pers perdana jelang latihan bebas GP San Marino, Kamis (8/9) petang waktu setempat.

“Kemudian bersama Bridgestone, saya meraih tiga kemenangan beruntun di sini dan tahun lalu adalah satu-satunya edisi GP San Marino di mana saya tidak menyelesaikan balapan di podium,” imbuhnya.

Nah, apakah yang akan dilakukan oleh pembalap kelahiran Mallorca itu pada lomba akhir pekan ini? Tidakkah Lorenzo melihat punya kans untuk menang lagi di Misano?

“Kita akan lihat apakah kami bisa pada level yang sama ketika kami membalap di sini dalam tujuh tahun belakangan. Tahun ini Anda tidak tahu apa yang akan terjadi untuk balapan berikutnya. So mari kita lihat sejauh mana keberadaan kami di sini,” tutur Lorenzo.

Benarkah Lorenzo telah menyerah untuk mengejar Marc Marquez yang kini unggul 64 poin darinya?

“Tahun ini Marc amat konsisten dan balapan hanya tersisa 6 seri lagi. Namun hingga secara matematis tidak mungkin lagi, Anda masih memiliki kans. Kami sudah tidak memikirkan kejuaraan, tapi kami hanya memikirkan bagaimana caranya untuk kembali berjuang meraih kemenangan,” pungkasnya.

Source from SinDoNews

Komentar
0 Komentar

0 komentar :

Post a Comment